Luis Suarez (berita,bola/Gilagame12) |
Blaugrana bangkit dari ketinggalan untuk memetik kemenangan 2-1 ketika menjamu Alaves dalam partai jornada 21 La Liga di Camp Nou, Senin (29/1/2018) dini hari WIB.
BACA JUGA : Atletico Madrid Terus Tempel Barcelona
Alaves unggul lebih dulu di babak pertama berkat gol John Guidetti. Barca kemudian berbalik unggul di babak kedua lewat gol Luis Suarez dan Lionel Messi.
Ada yang menganggap Barcelona meraih poin penuh dari laga tersebut karena diuntungkan oleh sebuah keputusan wasit di menit-menit akhir. Ini berkaitan dengan handball bek Barca Samuel Umtiti ketika memblok bola tendangan seorang pemain Alaves.
Insiden ini tergambar jelas saat tayangan ulang kendatipun wasit tak memberi tendangan penalti untuk Alaves. Keputusan inilah yang kemudian jadi kontroversi.
BACA JUGA : Mantan Pemain Bola David Beckham Resmikan Klubnya Di Amerika Serikat
Suarez sendiri mengakui bola memang tampak kena tangan rekannya. Tapi toh wasit sudah memutuskan. Terkait itu, ia pun merasa ada pula keputusan wasit yang tidak menguntungkan dirinya dan Barca.
"Handball Umtiti? Tangannya kena bola tapi situasi semacam itu memang selalu sulit," kata Suarez seperti dikutip Football Espana.
"Di babak pertama aku pun harusnya dapat tendangan penalti, tapi semua sudah terjadi sebagaimana adanya," tuturnya.