Manchester City vs Cardiff City (berita,bola/Gilagame12) |
Bukan hanya Manchester City, beberapa klub-klub Premier League juga berhasil ambil bagian ke putaran kelima, mulai dari Chelsea, Leicester City, Southampton, West Bromwich Albion, dan Manchester United.
BACA JUGA: Menang Atas Tuan Rumah Valencia, Cristiano Ronaldo Cetak Rekor
Bertamu ke kandang lawan, Manchester City bermain tanpa striker murni. Menerapkan formasi 4-3-3, manajer Pep Guardiola menempatkan Bernardo Silva, Raheem Sterling, serta Leroy Sane di lini depan.
Meskipun begitu, pergerakan lini serang Manchester City mampu membuat repot barisan belakang Cardiff City. Saat pertandingan baru berjalan delapan menit, Manchester City berhasil unggul lebih dulu.
Kevin De Bruyn yang berhasil menjebol gawang Cardiff city dengan tendangan bebas (berita,bola/Gilagame12) |
Bola hasil eksekusi tendangan bebas Kevin De Bruyne berhasil melewati bagian bawah pagar hidup pemain Cardiff, dan meluncur deras masuk ke dalam gawang.
Pada menit ke-37, Manchester City mampu menambah keunggulan. Umpan lambung Bernardo Silva dari sisi kiri dapat dimanfaatkan Raheem Sterling menjadi gol dengan sundulannya.
BACA JUGA: Amukkan Real Madrid Dikandang Valencia, Cristiano Ronaldo Tambah Catatan Rekor
Kebobolan dua gol, Cardiff City coba membalas. Sayang, sampai waktu istirahat, tidak ada gol tambahan yang tercipta.
Pada paruh kedua, Man City sama sekali tidak merubah tempo serangan. Sejumlah peluang bagus didapatkan oleh Sterling, Bernando Silva, dan Danilo.
Akan tetapi, upaya Manchester City untuk mencetak gol ketiga tak membuahkan hasil. Hingga pertandingan berakhir, skor 2-0 untuk kemenangan City tetap bertahan.
Vidio Manchester City vs Cardiff City